
AKSI HAROAN BOLON TANGGAP COVID-19 GKPS
Penyerahan Masker Kesehatan sebanyak 3000 buah dan 100 buah Face Shield kepada Direktur RS GKPS “Bethesda” Seribudolok. Penyerahan dilakukan oleh Pimpinan Pusat GKPS. Bantuan Masker diberikan oleh Komunitas Horas Halak Hita, Jakarta.
Tim Haroan Bolon Tanggap Covid-19 Kantor Pusat GKPS menyerahkan bantuan sembako kepada Pegawai Kontrak Kantor Pusat yang beragama Islam.
Pimpinan Pusat bersama Tim Haroan Bolon menyerahkan bantuan UEM dan LWF berupa Vitamin C, vitamin B Compleks, masker dan sembako melalui para praeses untuk warga jemaat terdampak pandemi Covid-19 yang ada di Sumatra Utara.