Ibadah Harian Keluarga GKPS
Sabtu, 20 Maret 2021

1. Doding Haleluya No. 2:1

Puji Jahowa ale tonduyhu, puji ma Ia Naibatamin
Paima bois ope bohalhu, sai pujionku layakNi in
Sitompa daging, tonduy pe, ningon ipuji do hape.
Haleluya, Haleluya.

2. Tonggo

3. Ayat Harian: Johannes 6:38

Ai seng susur Ahu hun nagori atas, laho mambahen rosuh ni uhur-Hu, rosuh ni uhur na marsuruh Ahu do.
Sebab Aku telah turun dari sorga bukan untuk melakukan kehendak-Ku, tetapi untuk melakukan kehendak Dia yang telah mengutus Aku.

4. Renungan

Masing-masing kita bekerja untuk dapat mencukupkan hal-hal jasmani kita. Salah satunya adalah dengan mengkonsumsi makanan 4 sehat, 5 sempurna. Diperlukan makan paling sedikit 3 kali sehari. Yesus melalui nas ini mau mengangkat pemahaman orang Israel pada waktu itu dari pemahaman makanan jasmani kepada makanan rohani. Ia sendiri adalah roti hidup yang datang dari Allah sebagai Anak Allah. Ia bukan lagi roti yang memberikan kekuatan yang sementara tetapi abadi. Yesus tidak melakukan kehendak-Nya sendiri, tetapi kehendak Tuhan yang telah mengutus-Nya. Oleh sebab itu Yesus menghendaki agar mereka mencari-Nya, karena adanya kelaparan rohani, seperti roti yang diperlukan bagi kebutuhan jasmani.

Kita telah diselamatkan karena iman percaya kepada Yesus Kristus. Percaya kepada Yesus berarti kita percaya kepada firman-Nya. Oleh anugerah-Nya kita memperoleh keselamatan. Iman itu harus diwujudkan dalam melakukan tugas tanggungjawab di tengah-tengah keluarga, profesi dan jemaat. Kita tidak hanya sibuk mencukupkan kebutuhan jasmani. Tetaplah percaya dan melakukan firman Tuhan (roti hidup) yang memberikan kekuatan yang abadi bagi tubuh, roh dan jiwa.

Sehingga motivasi dalam mengikut Yesus adalah siap memikul salib, artinya dengan mengikut Dia, kita dimampukan menghadapi sakit penyakit, pergumulan berat dan sebagainya. Sebagaimana besarnya hasrat kita untuk mencari makanan ketika merasa lapar, begitulah kiranya hasrat mencari Yesus sebagai jawaban bagi kelaparan rohani kita. Tuhanlah yang kita butuhkan di dalam hari-hari yang akan dijalani. Datang dan percayalah kepada Yesus, walaupun ada dosa-dosa kita. Tuhan Yesus tidak pernah menolak orang yang datang dan percaya kepada-Nya. Berbahagialah kita yang percaya kepada Yesus, karena Dialah Roti Hidup yang memberi kehidupan kekal. Atas anugerah terindah itu, maka wajarlah kita tetaplah bersyukur. Amin.

5. Doding Haleluya No. 457:2

Usih sonin do hita tinobus-Ni, na dob porsaya bani Tuhan Jesus in
Jumpahan goluh na marlobih-lobih, asal ma tongtong hita bujur ijin
Roh ma hita! Irikkon Tuhanta, Ia ma tongtong sibalosanta.
Seng ipaturut hita on gayuran, tong do iparorot hita on tongtong.

6. Tonggo Ham Bapanami / Doa Bapa kami

Departemen Persekutuan GKPS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *