Ibadah Harian Keluarga GKPS
Senin, 29 November 2021
- Mandoding Hal no 28:1
Naha ma panjalongku Bamu o Tuhankin
Naha panjumpahkonku Bamu o Rajangkin
Sondangi Ham uhurhu na golap na bodoh
Ai sihol bahenonku do hamegahonMu
- Tonggo
- Ayat Harian: Jesaya 40 : 3
Sora na dilo-dilo, Pasirsir dalan ni Jahowa i halimisan, bahen pintor dalan na bolon bani Naibatanta i tanoh dorging-dorging!
Ada suara yang berseru-seru, “Persiapkanlah di padang gurun jalan untuk Tuhan, luruskanlah di padang belantara jalan raya bagi Allah kita!”
- Renungan
Ketika kita berada pada masa penantian tentu kita sangat berharap agar apa yang kita nantikan itu akan segera tiba. Namun ada kalanya kita tidak dapat berbuat apa-apa ketika kita menantikan sesuatu. Untuk itu kita sungguh-sungguh hanya menunggu. Sama seperti masa penantian akan kedatangan Tuhan yang akan membebaskan kita, kita tidak bisa mempercepat atau membuat sesuatu agar Tuhan segera datang dan bertindak.
Bangsa Israel yang sedang dalam pembuangan Babel sangat berharap agar Tuhan membebaskan mereka. Mereka berseru kepada Tuhan untuk memulangkan mereka dari Babel. Tetapi apa yang bisa mereka perbuat sebagai orang buangan? Mereka hanya bisa menanti dan penantian itu harus dilakukan dengan setia. Tuhan sudah mengatakan bahwa perhambaan mereka sudah berakhir dan mereka akan kembali sebagai bangsa yang merdeka. Inilah yang dikatakan Tuhan melalui nabi Yesaya.
Ada suara yang berseru-seru yang mengatakan tentang keselamatan yang dari Tuhan, sehingga harus dipersiapkan segala sesuatu untuk Tuhan. Jalan di padang gurun, jalan raya di padang belantara, harus dipersiapkan untuk kehadiran Tuhan yang menyelamatkan. Artinya jangan ada lagi rintangan atau hambatan untuk menerima karya Tuhan yang membebaskan itu. Semua harus dipersiapkan dengan baik.
Adven pertama sudah kita masuki maka saatnya kita mempersiapkan segala sesuatu agar Tuhan berkarya dalam diri kita. Memang kita tidak bisa berbuat apapun agar Tuhan segera datang, tetapi ketika kita sudah mempersiapkan diri kita maka kapan pun Tuhan datang dan bertindak untuk menyelamatkan, kita sudah siap menerimanya. Juga di masa sekarang, biarlah kita sungguh-sungguh mempersiapkan diri kita, keluarga kita, kesehatan kita agar kita ikut serta dalam karya keselamatan yang datang dari Tuhan melalui Tuhan Yesus.
- Mandoding Hal no 30:2
Hosianna Roh ma Ham das hubagas uhurnami
Na mangalo-alo Ham alo Jesus Tuhannami
Malas uhurnami in anggo masuk Ham hujin
- Tonggo Ham Bapanami/Doa Bapa kami
Departemen Persekutuan GKPS