1. Doding Haleluya No. 308:1
Jesus na manobus ahu, sai tangihon au.
Ulang lupa Ham hubangku tatap Ham ma au.
Jesus, Jesus sai tangihon au.
Ulang lupa Ham hubangku pasu-pasu au.

 

2. Tonggo

 

3. Ayat Harian: Mateus 6:6
“‭‭Tapi anggo martonggo ho, hu kamar ma ho laho, tutup ma labah ai, anjaha martonggo ma ho bani Bapamu, na adong bani ianan na ponop ai, jadi Bapamu, sididah na ponop ai ma mambalas ai bam.”

“‭‭Tetapi jika engkau berdoa, masuklah ke dalam kamarmu, tutuplah pintu dan berdoalah kepada Bapamu yang ada di tempat tersembunyi. Maka Bapamu yang melihat yang tersembunyi akan membalasnya kepadamu.”

 

4. Renungan
Jemaat yang dikasihi Tuhan,
secara pemahaman umum, kalau kita berdoa memohon atau meminta sesuatu kepada Tuhan adalah pada waktu kebaktian Minggu atau persekutuan rumah tangga (partonggoan). Akan tetapi kita dapat juga berdoa secara pribadi dan di tempat tersembunyi. Melalui nas renungan hari ini, Tuhan Yesus mengajarkan kepada murid-murid-Nya mengenai berdoa. Dalam berdoa setiap pribadi tidak usah bertele-tele dan jangan berdoa seperti orang munafik, karena Tuhan Yesus maha tahu, Ia melihat yang tersembunyi. Bukan karena banyaknya kata yang diucapkan maka didengar Tuhan. Tuhan telah terlebih dulu mengetahui apa yang kita butuhkan dan akan mengabulkan doa kita sesuai dengan kehendak-Nya.

Di dalam doa, kita berserah kepada Tuhan dan setia menanti jawaban Tuhan. Kita harus percaya Tuhan akan mengabulkan permohonan doa yang kita sampaikan kepada-Nya. Doa yang kita sampaikan harus dengan kejujuran dan kerendahan hati serta berpengharapan kepada Tuhan. Semua orang yang berdoa dalam kerendahan hati, maka Tuhan akan memberikan kekuatan melalui Roh Kudus Tuhan. Karena itu, apa yang kita doakan kita kerjakan, dan yang kita kerjakan kita serahkan dalam doa kepada Tuhan.

Kita semua adalah orang berdosa dan Kristus oleh karena kasih-Nya datang ke dunia ini untuk
menyelamatkan orang-orang yang datang kepada-Nya. Untuk itu bagaimanapun kondisi kehidupan
saudara saat ini, tetaplah berserah penuh kepada Tuhan. Jujur dan mengaku akan kesalahan serta serahkan pergumulan dan beban hidup yang berat kepada-Nya. Dengan berseru kepada-Nya, Ia pasti akan mendengar dan menjawab seruan kita. Karena Tuhan maha mengetahui dan kita mengenal Allah yang kita sembah dalam Yesus Kristus adalah Allah yang baik, yang peduli dalam situasi suka dan duka kehidupan kita. Tuhan akan memberikan apa yang kita minta. Ia akan membukakan pintu, jika kita mengetok, dan kita umat-Nya yang mencari akan mendapatkan dari berkat Tuhan (Matius 7:7). Amin.

 

5. Doding Haleluya No. 307:1
Bani na martonggo ahu, hu Bamu o Tuhankin.
Ajar Ham ma au manjalo, ganup na binere-Mu.
Mangakuhon songon Jesus bani sitaronon-Niin.
Seng rosuhku pasaudonku pitah rosuhMu Tuhan.

 

6. Tonggo Ham Bapanami/Doa Bapa Kami

 

Departemen Persekutuan GKPS