
1. Doding: Haleluya No. 340:5
Huondoskon bani Jesus daging pakon tonduyhon.
Domma ipaluah ahu, pujionku goranMu.
Huondoskon ma, huondoskon ma,
bani Jesus Sipaluah huondoskon ma.
2. Tonggo
3. Ayat Harian: Psalmen 34:9
“Dai anjaha tonggor nasiam ma dear ni layak ni Jahowa, martuah ma halak na martenger ni uhur Bani.”
“Kecaplah dan lihatlah, betapa baiknya Tuhan itu! Berbahagialah orang yang berlindung pada-Nya!”
4. Renungan
Jemaat yang dikasihi Tuhan,
kebaikan Tuhan itu sungguh nyata dalam kehidupan orang percaya. Tuhan berkarya dan menyatakan kasihNya kepada orang-orang yang takut akan Dia, kepada mereka yang menyerahkan hidupnya kepadaNya. Inilah kesaksian orang percaya sejak masa Perjanjian Lama sampai saat ini. Perbuatan Allah yang dialami oleh masing-masing orang percaya tidaklah sama. Allah bertindak sesuai dengan situasi dan kondisi yang dialami oleh orang percaya itu.
Raja Daud juga merasakan kebaikan Allah itu dalam kehidupannya, baik sebelum menjadi raja maupun dalam masa kepemimpinannya. Pertolongan yang diberikan Allah kepadanya cukup banyak dan sesuai dengan permohonan atau situasi yang dihadapinya. Bacaan kita hari ini adalah bagian dari pengalaman iman raja Daud ketika ia menghadapi Abimelekh yang menangkapnya, tetapi ia kemudian berpura-pura menjadi tidak waras, sehingga ia akhirnya diusir dari hadapan Abimelekh. Hal ini diakui oleh raja Daud sebagai kemampuan dari Allah yang menyelamatkan dia.
Pengalaman iman itulah yang dibagikan oleh raja Daud, sehingga ia juga menyerukan agar umat Allah ikut merasakan kebaikan Tuhan. Kecaplah dan lihatlah betapa baiknya Tuhan itu. Pernyataan ini ingin menyebutkan bahwa hanya di dalam Tuhan kita bisa mendapatkan kebaikan yang sesungguhnya. Selain itu ingin dikatakan kepada umat Tuhan bahwa kita diajak dan diberi kesempatan juga untuk hidup dalam kebaikan Tuhan. Inilah yang juga disampaikan kepada jemaat saat menerima perjamuan kudus. Kita diundang untuk menerima kebaikan Tuhan. Tentu hal ini berkaitan dengan bagian terakhir ayat ini, yaitu tentang perlindungan yang dari Tuhan, karena yang berlindung padaNya pastilah merasakan kebaikan Tuhan yang nyata.
Setelah kita menerima keselamatan yang dari Tuhan melalui kebangkitanNya, maka kita meneruskan perjalanan ini bersama Tuhan. Firman Tuhan hari ini mengajak kita untuk tidak ragu menjalani hidup ini karena kebaikan Tuhan akan menyertai kita. Pengalaman iman yang sudah kita baca dan dengar kiranya meneguhkan iman kita untuk tetap hadir sebagai orang beriman yang memiliki kekuatan dari Tuhan. Tetaplah kita merindukan untuk mengecap dan melihat kebaikan Tuhan itu. Amin.
5. Doding: Kecaplah dan Lihatlah
Kecaplah dan lihatlah betapa baiknya Tuhan itu.
Rasakan dan nikmati kasih setia Tuhan.
Kecaplah dan lihatlah betapa baiknya Tuhan itu.
Rasakan dan nikmati kasih setia Tuhan.
Syukur bagiMu Tuhan. S’gala hormat bagiMu Tuhan.
Allah yang mengasihiku, Allah yang mem’liharaku, selamanya.
6. Tonggo Ham Bapanami/Doa Bapa Kami
Departemen Persekutuan GKPS