Ibadah Harian Keluarga GKPS

Senin, 22 November 2021

 

  1. Mandoding Hal no 254:1

Tong do pangajaman Tuhan Jesus in

Ai domma iporsan ganup dousa in

Hata ge dameiNi hagoluhan ni

Ganup na porsaya bai HataNi in

 

  1. Tonggo

 

  1. Ayat Harian: Heber 13 : 9a

Ulang ma ra nasiam taruyun halani podah na marbagei-bagei anjaha na legan.

Janganlah kamu disesatkan oleh berbagai-bagai ajaran asing.

 

  1. Renungan

Dalam perjalanan hidup kita ada banyak hal yang kita lihat dan dengar yang bisa memberi kesan yang menarik atau bisa juga membosankan. Dalam perjalanan itu kita juga bertemu dengan banyak orang dengan latar belakang yang berbeda yang bisa membuat kesan menyenangkan atau mengagumkan namun bisa juga menjengkelkan dan menakutkan. Semua itu harus kita hadapi sambil tetap menjaga agar diri kita tidak terganggu atau rusak karena suasana tersebut.

 

Orang-orang Ibrani yang hidup di berbagai tempat saat menerima surat Ibrani ini juga menghadapi hal-hal yang positif dan negatif. Termasuk ajaran-ajaran yang sesuai dengan iman kita tetapi juga menghadapi ajaran yang bertentangan dengan iman kita. Karena itu diingatkan kepada mereka agar apapun yang mereka hadapi, mereka harus tetap mempertahankan iman mereka serta menunjukkan jati diri mereka.

 

Ada banyak ajaran yang bisa mengganggu iman kita dan ajaran itu terkadang sangat masuk akal dan menyentuh kehidupan ini. Ajaran yang kita terima tidak selamanya hadir dengan cara yang sangat ekstrem namun bisa juga dengan sangat lembut. Jika dalam surat ini diingatkan mengenai ajaran tentang makanan yang bisa menyesatkan tentu hal ini bisa sangat gampang mempengaruhi orang karena menyangkut kebutuhan hidup. Tetapi sebagai orang beriman kita harus tetap menunjukan bahwa kita sudahmenerima ajaran tentang kehidupan dari Tuhan Yesus yang disampaikan melalui murid dan rasulNya.

 

Kita diingatkan melalui firman Tuhan hari ini agar jangan memberi diri untuk disesatkan oleh berbagai ajaran. Kita harus mewaspadai ajaran yang disampaikan kepada kita agar kita tidak menjadi sesat. Kekuatan kita adalah dengan lebih serius memahami ajaran Tuhan Yesus dan memberi diri kita dipimpin oleh Roh Tuhan sehingga kita tetap diingatkan untuk tetap setia pada ajaran Kristus.

 

  1. Mandoding Hal no 18:1

Hatamu ale Tuhanku arta siharganan ai

Sai palongkot bai uhurhu ulang lang hujolom ai

Anggo seng be sijoloman Hata na madear in

Aha ma na baen onjolan ni haporsayaonkin

 

  1. Tonggo Ham Bapanami/Doa Bapa kami

 

Departemen Persekutuan GKPS