
Kondisi rumah keluarga Ny. Jamenson Purba/Sormaintan br. Manihuruk yang berlokasi di Dusun 1 Desa Masjid Batang Kuis, Deli Serdang, sebelum "bedah rumah". (Foto: Pdt. Sarmen Girsang)
PEMATANG SIANTAR. GKPS.OR.ID. Program Bedah Rumah yang dikoordinir Departemen Pelayanan GKPS terus berlanjut. Kali ini penerima manfaatnya menyasar keluarga Ny. Jamenson Purba/Sormaintan br. Manihuruk, warga GKPS Batang Ara yang berdomisili di Dusun 1 Desa Masjid Batang Kuis.

Pada Rabu (18/12/2024) siang bedah rumah pun dilaksanakan dengan ditandai peletakan batu pertama pembangunan yang dihadiri Pendeta GKPS Resort Lubuk Pakam Pdt. Relson Girsang, S.Th, MM, Pengurus GKPS Resort Lubuk Pakam, Pimpinan Majelis Jemaat GKPS Batang Ara, Panitia Renovasi Rumah, keluarga Ny. Jamenson Purba/S. br. Manihuruk serta beberapa warga jemaat.
Setelah hampir dua bulan lamanya tukang bekerja, bedah rumah pun rampung pengerjaannya. Sebagai tanda ucapan syukur kepada Tuhan dan seluruh pihak yang telah ikut membantu penyelesaian bedah rumah ini, diadakanlah acara memasuki rumah baru yang dilaksanakan pada Sabtu (15/2/2025) siang.
Acara diawali dengan ibadah yang dilayani Pendeta GKPS Resort Lubuk Pakam Relson Girsang sebagai liturgis dan Kepala Departemen Pelayanan Pdt Dr. Jenny Purba sebagai pengkhotbah.
Pdt. Jenny Purba mengutip Mazmur 23:6 sebagai nas khotbanya, yang memang segaja dipilih mengingat nas tersebut merupakan refleksi dan pengakuan iman dari inang S. br. Manihuruk, yang meyakini bahwa Allah lah yang berbelas kasih kepadanya dalam seluruh proses bedah rumah, sehingga pada siang itu, inang br. Manihuruk dan keluarga dapat mendiami rumah tersebut.
Setelah ibadah acara dilanjutkan dengan ucapan selamat dari Panitia. St. Haposan Purba, St. dr. Rudi Saragih dan St. Nurnina br. Bukit yang dipercaya sebagai Panitia Bedah Rumah menyaksikan bahwa Tuhan memang pardear layak dengan mencukupkan segala dana yang diperlukan untuk menyelesaikan bedah rumah tersebut.
“Dana awal untuk bedah rumah yang diterima Pengurus GKPS Resort Lubuk Pakam dari keuangan umum GKPS sebesar 10 juta. Untuk menyelesaikannya maka Pengurus GKPS Resort Lubuk Pakam membentuk panitia. Setelah dibentuk, Panitia dan Pendeta serta Pengurus Resort bekerja untuk memenuhi kekurangan dana sebesar 33 juta. Dan puji Tuhan dana yang diperlukan telah terkumpul sehingga rumah berukuran 6×8 m ini siap untuk ditempati” terang Panitia.
Pada kesempatan ini Panitia pun bersaksi bahwa benar tak terselami pekerjaan dan karya pertolongan Tuhan dalam setiap orang-orang yang dikasihi-Nya. Tangan Tuhan bekerja lewat orang-orang yang mengasihi, sehingga pembangunan dapat berjalan dengan baik bahkan diluar yang telah dipikirkan.
“Tuhan sudah lakukan lewat uluran kasih yang begitu perduli, sehingga dapat terlaksana bedah rumah keluarga Ny. Jamenson Purba/Sormaintan Manihuruk, warga GKPS Batang Ara Resot Lubuk Pakam lewat Diakonia Departemen Pelayanan GKPS dan Diakonia GKPS Resort Lubuk. Kami sangat merasakan penyertaan Tuhan itu, sebagaimana lirik lagu rohani berjudul Pertolongan-Mu yang di yang dipopulerkan oleh Citra Scolastika”, ungkap St. Nurnina br. Bukit.
Diakhir sambutannya, Panitia mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang telah ikut ambil bagian dalam proses pembangunan ini. Tak lupa Panitia pun menyelamati inang Sormaintan Manihuruk.
Ucapan terima kasih pun disampaikan oleh Ny. Jamenson Purba/S.br Manihuruk kepada Panitia, Pendeta dan Pengurus Resort GKPS Lubuk Pakam, Pimpinan Sinode GKPS dan Kepala Departemen Pelayanan, Praeses GKPS Distrik VIII serta para donatur.
“Kami sekeluarga mengucapkan terima kasih kepada bapak dan ibu yang telah mengasihi kami. Kalau seandainya tidak ada bantuan ini, kami pasti akan kehujanan. Dan setiap aku menatap rumah yang baru ini, aku mengucap syukur kepada Tuhan,” ungkap inang S. br. Manihuruk yang juga dikenal sebagai Op. Siska ini.
Ucapan terima kasih khusus pun disampaikan inang br. Manihuruk kepada Pdt. Relson Girsang yang telah memberikan perhatian khusus atas kondisi rumah yang selama ini ditempatinya.

Acara pun diakhiri dengan makan siang bersama dan kemudian berfoto bersama. (hks/bgs)
Pewarta dan Foto: Pdt. Sarmen Girsang, S.Th, MA